Banyak bank yang menyediakan program pinjaman tanpa agunan, KTA bank Danamon merupakan salah satu produk pinjaman tanpa agunan.
Memang sekarang ini sangat banyak masyarakat Indonesia yang memiliki kebutuhan yang sangat mendesak dengan nominal yang cukup besar.
Tentunya kebutuhan semacam itu bisa terpenuhi dengan adanya program kredit dari beberapa bank. Memang munculnya kredit tanpa agunan ini merupakan jawaban atas kebutuhan yang cukup kompleks dari masyarakat.
Sehingga memang program kredit ini ditujukan kepada masyarakat di Indonesia yang memiliki kebutuhan pribadi yang sangat mendesak untuk segera dipenuhi dengan pengembalian yang bisa dicicil.
Bank sebenarnya memiliki 2 program kredit yang menggunakan jaminan dan yang tidak menggunakan jaminan.
Syarat Pinjam Dana KTA Bank Danamon
Memang kebutuhan pribadi masyarakat sekarang ini sangat beragam, dan kebanyakan kebutuhan tersebut sangat mendesak. Kebutuhan manusia yang sifatnya mendesak seperti misalnya biaya pengobatan, biaya pendidikan, biaya renovasi rumah dan lain sebagainya.
Program kredit tanpa agunan ini merupakan salah satu solusi untuk bisa memenuhi kebutuhan tersebut. Meskipun ada kebutuhan yang mendesak, namun ada juga kebutuhan yang tidak terlalu mendesak seperti biaya berlibur keluarga, biaya pernikahan dan lain sebagainya.
Namun produk kredit tanpa agunan dari banyak bank ini bisa untuk memenuhi kebutuhan tersebut, selama anda merupakan warga negara Indonesia yang memiliki penghasilan tetap baik dari bekerja sebagai karyawan maupun dengan usaha. Baca Pinjaman KTA Untuk Beli Rumah
KTA bank Danamon merupakan salah satu produk kredit yang diperuntunkan untuk para karyawan ataupun pengusaha. Bagi pengusaha pengajuan kredit tanpa agunan ini digunakan untuk mengembangkan usahanya.
Sesuai dengan misi pemerintah Indonesia saat ini yaitu mengembangkan usaha kecil, maka diharapkan dengan adanya kredit tanpa agunan dan pengajuan yang mudah dapat menstimulus pengusaha kecil untuk berkembang dan mengembangkan usahanya dengan bantuan tambahan modal secara kredit.
Untuk produk kredit tanpa agunan dari bank Danamon sendiri terbagi menjadi 3 jenis yaitu KTA dana instan, dana instan reguler, dan dana instan khusus.
Produk-produk pada bank Danamon tersebut memiliki ketentuan yang berbeda, namun persyaratannya biasanya sama.
Untuk mengajukan kredit pada bank Danamon terutama kredit tanpa agunan anda perlu untuk memiliki kartu kredit dengan limit minimal 5 juta.
Selain itu anda harus memiliki penghasilan per bulan di atas 2 juta. Usia anda minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun.
Untuk karyawan anda harus sudah bekerja selama minimal 1 tahun sebagai pegawai tetap dan untuk pengusaha harus memiliki usaha yang berjalan minimal 2 tahun. Baca Pinjaman Bank BRI Untuk PNS
Untuk pemrosesan dari kredit tanpa agunan ini memakan waktu sekitar 7 hari baru bisa dicairkan. Bagi anda yang memiliki kredit pada kartu kredit sebelumnya anda harus menyelesaikannya terlebih dahulu sebelum bisa mengajukan KTA bank Danamon.