Persyaratan Pinjam Uang di Bank BRI Berdasarkan Jenis Pinjaman

Pinjam Uang di Bank BRI – Kredit sering dijadikan sebagai salah satu solusi paling mudah untuk memenuhi kebutuhan terkait pendanaan atau uang.

Banyak lembaga keuangan, seperti bank yang sekarang ini bermunculan demi menjawab kebutuhan masyarakat akan hal tersebut, sehingga memunculkan juga berbagai produk unggulan di setiap bank.

Salah satunya adalah bank BRI, yang memberikan berbagai macam program kredit unggulan. Adapun persyaratan pinjaman di Bank BRI berdasarkan jenis pinjaman bank.

Persyaratan pengajuan pinjaman sangat bervariasi, tergantung dari pihak bank. Mulai dari berdasarkan besar pinjaman, besar agunan, hingga tujuan penggunaan kredit.

Tidak berbeda dengan persyaratan pengajuan pinjaman di Bank BRI, dimana persyaratan pinjaman uang di Bank BRI berdasarkan jenis pinjaman. Syarat yang harus dipenuhi untuk pengajuan kredit tersebut adalah sebagai berikut:

Persyaratan Pinjam Uang di Bank BRI

Persyaratan Pinjam Uang di Bank BRI Berdasarkan Jenis Pinjaman

  1. KUR Mikro BRI

Kredit mikro / KUR (Kredit Usaha Rakyat) Mikro BRI adalah kredit yang diberikan oleh Bank BRI untuk tujuan produktif atau usaha. Baca Simulasi Kredit Pinjaman 200 Juta

Kredit ini digunakan sebagai tambahan modal kerja, dengan plafon maksimal sebesar Rp. 25.000.000. Persyaratan pengajuan kredit Mikro  BRI adalah sebagai berikut:

  • Perorangan yang memiliki usaha sendiri
  • Lama usaha minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit serupa (kredit produktif) dari bank lain.
  • Fotocopy surat agunan / jaminan
  • Persyaratan administrasi lainnya.
  1. KUR Retail BRI

Kredit Retail / KUR Retail BRI adalah pinjaman yang diberikan untuk tujuan produktif, dengan jumlah plafon dari Rp. 25.000.000 sampai Rp. 500.000.000.

Persyaratan pengajuan kredit Retail BRI adalah sebagai berikut:

  • Perorangan yang memiliki usaha sendiri
  • Lama usaha minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit serupa (kredit produktif) dari bank lain.
  • Fotocopy surat agunan / jaminan
  • Memiliki surat izin usaha.
  • Persyaratan administrasi lainnya.
  1. KUR TKI BRI

Kredit TKI / KUR TKI BRI merupakan pinjaman dana yang diperuntukan bagi para TKI yang bekerja di luar negeri, dengan tujuan seperti: Malaysia, Brunai Darusalam, Singapura, Hongkong, Taiwan, Korea Selatan, dan Jepang. Baca Tabel Pinjaman Uang Tenor 10 Tahun

Jumlah maksimum plafon sebesar Rp.025.000.000. Adapun persyaratan pengajuan kredit TKI BRI adalah sebagai berikut:

  • Perjanjian kerja antara perusahaan penyalur tenaga kerja dan TKI, serta dokumen lain yang menerangkan Negara tujuan TKI.
  • Passpor
  • Visa
  • Fotocopy surat agunan / jaminan
  • Persyaratan administrasi lainnya.

Sebelum memberikan dana yang bank miliki, tentu saja bank akan menyeleksi calon debitur mereka. Apakah calon debitur tersebut memiliki kemampuan dalam mengembalikan dana cair berupa uang di masa yang akan datang.

Beberapa tahapan harus mereka lalui, hingga mereka merasa yakin untuk memberikan kredit. Mulai dari pengisian formulir permohonan kredit, untuk mengetahui identitas calon debitur, yang dibuktikan dengan fotocopy kartu identitas atau KTP.

Tahap berikutnya adalah pihak bank akan melalukan survey. Hal ini dimaksudkan untuk memahami kebutuhan calon debitur, Selain itu, survey juga dilakukan untuk memastikan kesesuaian persyaratan pinjaman uang di Bank BRI berdasarkan jenis pinjaman, serta memahami kemampuan debitur dalam mengembalikan kredit yang telah diberikan.

Tahap selanjutnya adalah penandatanganan perjanjian pinjaman. Sebelum pencairan dana dilakukan, kedua pihak, yaitu calon debitur dan bank akan melakukan penandatanganan perjanjian yang berisikan besar kredit, biaya yang harus diberikan pada pihak Bank atas jasanya, besar angsuran tiap bulannya, serta tanggal jatuh tempo kredit. Baca Pinjaman KTA Tenor Panjang Hingga 5 Tahun

Dengan demikian, dapat dilihat bahwa pengajuan pinjaman di Bank BRI cukup mudah. Selain kemudahan persyaratan yang harus dipenuhi, suku bunga yang terjangkau juga menjadikan produk dari Bank BRI cukup menarik minat.

Bagikan

Tinggalkan Komentar

Scroll to Top