Cara Download Aplikasi SMS Banking BRI Versi Terbaru

Cara Download Aplikasi SMS Banking BRI Versi Terbaru – Bank BRI merupakan salah satu Bank yang banyak diminati oleh nasabah di Indonesia karena berbagai layanan yang ditawarkan. Salah satu layanan menarik yang ditawarkan oleh BRI adalah adanya aplikasi BRI SMS Banking.

Aplikasi ini dapat mempermudah para nasabah untuk melakukan aktivitas perbankan tanpa harus datang ke ATM terdekat atau ke teller bank.

Banyak keuntungan yang bisa didapatkan jika kita menggunakan BRI SMS Banking ini. Diantaranya, kita sudah tidak perlu membuang – buang waktu lagi untuk mengantri di kantor BRI untuk sekedar transfer uang.

Dan dalam keadaan mendesak, kita juga tidak perlu repot mencari mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri) terdekat karena semua aktivitas transfer sudah bisa dilakukan melalui aplikasi ini. Selain itu keuntungan lain dari BRI SMS Banking adalah aplikasinya bisa diakses kapan saja selama 24 jam, jadi anda bisa bebas transfer atau cek saldo kapan saja dan dimana saja.

Cara Download Aplikasi SMS Banking BRI Versi Terbaru

 

Untuk mendapatkan Aplikasi SMS Banking BRI versi terbaru, ada beberapa langkah yang harus anda lewati. Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Download Aplikasi SMS Banking BRI Versi Terbaru

Sebelum mendownload dan menggunakan aplikasi SMS Banking BRI, anda harus mendaftarkan nomor yang nantinya digunakan dalam aktivitas perbankan terlebih dahulu. Berikut langkah – langkahnya.

  1. Datang ke mesin ATM BRI terdekat dan masukkan kartu ATM anda
  2. Lakukan login dengan cara memasukkan PIN pada kolom yang telah disediakan
  3. Setelah masuk, pilih menu Lainnya > Lainnya > Regristrasi
  4. Disini pilih lah menu SMS Banking
  5. Masukkan nomor hand phone yang nantinya anda gunakan untuk mengakses berbagai fitur di aplikasi SMS Banking BRI ini
  6. Setelah itu buatlah PIN untuk mengakses SMS Banking dengan memasukkan 6 digit nomor. Buatlah angka yang sekiranya mudah diingat agar nantinya tidak kesulitan
  7. Jika proses berhasil, maka pada layar ATM akan muncul tulisan : anda telah berhasil melakukan pendaftaran BRI SMS Banking. Pesan ini menandakan pendaftaran anda sudah berhasil dan terverifikasi

Setelah nomor anda terdaftar, anda akan mendapatkan pesan singkat (SMS) berisi link download aplikasi BRI SMS Banking. Klik link download tersebut dan ikuti langkahnya.

  • Bagi anda pengguna smart phone berbasis android, anda bisa mendownload aplikasi BRI SMS Banking melalui Google Play Store. Cara download dan menginstallnya lakukan seperti biasa seperti mendownload aplikasi lain
  • Jika anda adalah pengguna smart phone berbasis iOS Apple, anda dapat mendownload aplikasi BRI SMS Banking melalui Apple Store yang sudah tersedia di smart phone tersebut
  • Dan jika anda pengguna Blackberry, anda dapat mengunduh aplikasi BRI SMS Banking melalui App store yang telah tersedia yaitu Blackberry App World.

Setelah aplikasi terunduh, anda bisa membuka aplikasi BRI SMS Banking ini dan nikmati berbagai fiturnya. Saat masuk, anda sudah tidak perlu lagi melakukan login karena nomor hp sudah terdaftar sebelumnya saat melakukan regristasi di ATM.

Pada aplikasi ini anda dapat menikmati berbagai fitur seperti transfer, isi ulang pulsa, cek saldo, melakukan pembayaran tagihan seperti listrik, internet, dan sebagainya.

Selain itu aplikasi BRI SMS Banking juga menyediakan layanan nasabah sehingga anda dapat menyampaikan pendapat atau masukkan pada Bank BRI. Sekian penjelasan mengenai cara download aplikasi BRI SMS Banking terbaru. Semoga bermanfaat.

Inilah sedikit ulasan dan panduan mengenai Cara Download Aplikasi SMS Banking BRI Versi Terbaru semoga saja bisa berguna,membantu dan bermanfaat.

Bagikan

Tinggalkan Komentar

Scroll to Top